Jeffry temukan ikan aneh saat berenang di Teluk Manado

Jeffry temukan ikan aneh saat berenang di Teluk Manado

Monday 8 August 2016

Jeffry temukan ikan aneh saat berenang di Teluk Manado
Ikan aneh ditemukan di Teluk Manado. ©facebook.com/Jeffry Nggala
Seekor ikan mirip hiu ditemukan di Teluk Manado, tepatnya di pesisir Pantai Kalasey, Minahasa, Sulawesi Utara. Ikan dengan penampilan tak lazim itu ditemukan seorang polisi, Jeffry Nggala, Senin (8/8).

Ikan belum diketahui jenisnya ini ditemukan anggota Polsek Urban Wanea itu, saat sedang bermain bersama anaknya di pantai depan rumah. Saat itu, ikan dalam keadaan lemah diterpa ombak pantai. Awalnya dia mengira ikan itu ikan duyung. Namun setelah diamati lebih mirip hiu. Jeffry bergegas menolong ikan malang itu. Sayang, ikan tak tertolong dan mati.

"Saya sudah berusaha. Namun ikan tak tertolong. Kalau jenisnya saya tidak tahu. Nelayan di sini juga mengaku tidak pernah melihat ikan jenis ini sebelumnya," kata Jeffry.

Jeffry mengamankan ikan temuannya dan menaruhnya dalam wadah berisi es batu.
Meski dikatakannya sudah ada tawaran dari pihak asing buat membeli ikan itu, Jeffry menolak. Dia memilih menyerahkannya ke para akademisi.

Peneliti dari Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Sam Ratulangi, Manado, Edwin Ngangi mengatakan, belum dapat memastikan jenis dan spesies ikan temuan Jeffry.

"Perlu penelitian lebih lanjut untuk mencari tahu. Namun dugaan saya, ikan ini berasal dari laut dalam," ujar Ngangi.

Kabarnya, akan dibentuk tim khusus dari FMIPA dan FIK Unsrat Manado baut mencari tahu asal usul ikan. Selanjutnya ikan akan dibawa ke laboratorium guna penelitian lebih lanjut. Beberapa tahun silam, seekor ikan purba Coelacanth atau Latimeria menadoensis juga ditemukan di Laut Sulawesi.
KOMENTAR. APA KOMENTAR ANDA?

Apa komentar dan tanggapan Anda dari berita di atas?

Emoticon